fbpx
Shophouse
Apartment
Commercial
The Parc pool
50m Olympic Swimming Pool The Parc
+62 21 749 8999
Berita 24/04/2020

Meski Dilanda Virus Corona, SouthCity Pastikan The Parc Tuntas Tepat Waktu

Pandemi yang melanda dunia yaitu Covid-19 telah memukul sendi-sendi perekonomian di berbagai sektor. Tak terkecuali di sektor properti. Meski demikian, pengembang SouthCity tetap berkomitmen untuk menyelesaikan proyek apartemen The Parc tepat waktu.

Direktur SouthCity, Peony Tang mengatakan, di masa ini banyak pengembang yang mengalami kesulitan sebagai dampak dari wabah Covid-19.

Kondisi ini dikarenakan kebijakan untuk membatasi interaksi melalui kerja dari rumah (Work From Home/WFH) dilanjutkan dengan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) turut menghambat aktivitas ekonomi dan pembangunan.

Tak hanya itu, terhambatnya pasokan material bangunan yang diimpor dari negara lain akibat kebijakan untuk membatasi aktivitas ekspor maupun import demi memutus rantai penyebaran Covid-19 juga menjadi kendala.

Namun, Peony memastikan pihaknya akan menyelesaikan proyek apartemen The Parc sesuai jadwal. Menurut dia, SouthCity selalu berusaha untuk menjaga kepercayaan konsumen.

Ini terbukti dari pembangunan struktur dan pondasi apartemen yang telah selesai lebih cepat dari jadwal yang dilakukan oleh PT Indonesia Pondasi Raya (Indopora) sebagai kontraktor pondasi dari proyek hunian ini.

“Kami berkomitmen untuk menyelesaikan pembangunan proyek The Parc tepat waktu dan serah terima akan tetap sesuai jadwal yaitu di kuartal kedua tahun 2023untuk memberikan bukti bukan janji sehingga konsumen tidak perlu khawatir maupun cemas,” kata Peony dalam keterangannya, Senin (20/4/2020).

Source: Suara.com

Related News